Semuaportal.com, Air pada umumnya berfungsi untuk menggantikan cairan dalam tubuh ketika cairan tubuh tersebut hilang setelah melakukan kegiatan olahraga. Minuman sangat ampuh untuk melegakan rasa haus yang mendera. Sebuah fakta mengungkapkan bahwa minuman yang paling efektif untuk menyeimbangkan kembali cairan tubuh usai berolahraga bukanlah air mineral ataupun sport drink yang banyak digunakan orang, melainkan susu.
Kandungan dalam susu dan juga susu kedelai yaitu soduim, protein dan karbohidrat mampu membantu mempertahankan untuk menjaga cairan dalam tubuh seperti informasi yang berhasil didapatkan dari jurnal Applied Physiology, Nutrition and Metabolism.
Seperti informasi yang dilaporkan dalam laman Time, hasil penelitian tersebut telah diketahui dengan mengukur darah dan urin untuk menentukan hidrasi dan tingkat gizi dalam tubuh. Caranya yaitu dengan meminta 15 partisipan bersepeda empat putaran setiap harinya. kemudian setelah mereka berolahraga partisipan tersebut diminta untuk minum susu, susu kedelai dan minuman dengan tambahan ekstrak susu merek Powerade secara bergantian.
Hasilnya, susu lebih mampu membuat cairan dalam tubuh kembali seimbang dan baik. Partisipan tersebut juga mengatakan bahwa ketiga minuman tersebut tidak membuat haus usai melakukan olahraga.
Sedangkan, bagaimana dengan air putih? karena kebanyakan orang telah terbiasa mengonsumsi air putih usai berolahraga. Peneliti mencatat bahwa minum air putih usai berolahraga malah akan menyebabkan penurunan kadas natrium yang menyebabkan lebih dehidrasi pada tubuh.
Post a Comment